Gempa Berkekuatan 6,9 SR Guncang Mentawai

Peristiwa gempa bumi berkekuatan 6,9 skala richter (SR) mengguncang kawasan Mentawai sekira pukul 14.38 WIB. Getaran gempa sampai terasa hingga wilayah Padang, Sumatera Utara.

Kepala Seksi Informasi Gempa BMKG, Suharjono menyatakan pusat gempa berada di Tenggara Mentawai, yaitu pada titik koordinat 1,6 Lintang Selatan dan 99,1 Bujur Timur. "Pusat gempa berada pada kedalaman 32 kilometer di bawah permukaan laut," .

Kendati skala gempa cukup besar, namun Suharjono memastikan dampak gempa tidak berpotensi memicu gelombang tsunami.

Sementara itu, ratusan warga Kota Padang berhamburan keluar rumah setalah merasakan guncangan cukup kuat. Hingga kini warga setempat masih bertahan di luar rumah guna mengantisipasi adanya gempa susulan.

Salah seorang warga Kampung Nias, Kota Padang yang tidak sempat menyebutkan identitasnya mengaku pada awalnya merasakan sedikit guncangan. Tapi lama kelamaan getaran semakin kencang sehingga dia bersama anggota keluarganya berhamburan keluar rumah.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Template by SeKeDaR bErBaGi