Cinta menurut kamus adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut tanpa mengenal lelah.
Seperti halnya Didi Widiatmoko atau lebih dikenal dengan nama Didi Petet. Kecintaannya terhadap dunia akting memang tidak dapat diragukan lagi. Pasalnya, selama 30 tahun terjun di dunia ini, dirinya tidak pernah mengenal rasa letih ataupun jenuh.
"Tidak ada rasa bosan. Kalau cinta kayaknya segalannya akan saya berikan dan tidak ada akhirnya," ujar pria kelahiran Surabaya ini.
Aktor serba bisa ini mengaku, mulai merasakan keahliannya sejak berumur 15 tahun. Hingga akhirnya, setelah lulus dari tingkat sekolah menengah atas (SMA) dirinya langsung kuliah di Institut Kesenian Jakarta jurusan teater.
"Orang yang paling berjasa dalam hidup saya adalah almarhum Harry Roesli. Karena dia menunjukkan jalan tentang bagaimana harus sekolah akting," imbuhnya.
Didi menjelaskan, kekagumannya terhadap dunia akting, karena dirinya senang berada di atas panggung dan memerankan berbagai macam tokoh. Bahkan dirinya menganggap, semua pengalamannya merupakan anugerah terindah yang pernah didapatnya.
"Semua pengalaman saya sangat mengesankan. Sehingga, saya tidak bisa pecah satu per satu. Karena itu adalah dunia saya, jadi saya mau bermain bagaimanapun juga tetap menyenangkan," kata dosen IKJ ini.
Sosok Didi, mulai dikenal masyarakat Indonesia sejak sukses membintangi tokoh Emon dalam film remaja Catatan Si Boy. Tidak tanggung-tanggung, sangking larisnya film besutan Nasri Cheppy ini dibuat hingga lima sekuel.
Walaupun sudah terkenal, sosok Didi tetap terlihat cool dan santai. Didi bertekad, dirinya akan menjaga dan konsisten di jalur akting yang menjadi hobi dan sumber penghasilannya ini.
"Karena saya cinta dan cinta. Karena tanpa itu saya tidak bisa dan saya harus menjaganya," tutur peraih Piala Citra pada FFI 1998 ini.
Kesibukan Didi dalam dunia acting, tidak menganggu keharmonisan keluarga. Didi menjelaskan, sesibuk apapun pekerjaannya, dirinya pasti meluangkan waktu bersama keluarga.
"Ya di bagi saja, bisa kok dibagi. Masih bisa, bahkan hamper setiap hari ketemu tidak ada masalah," Tukasnya.
Didi mengakui, kesibukannya di dunia akting tidak dipermasalahkan keluarga. Bahkan, ketekunannya di dunia akting di akui oleh kedua orang tuanya.
"Sangat mendukung mulai dari orangtua, isteri, anak, dan banyak lagi yang mendukung. Dan mereka mengerti, saya mencintai pekerjaan ini," tandasnya.
Didi pun berbagi ilmu bagaimana mempertahankan keharmonisan keluarga. "Saya mengalir saja dan tidak mengharuskan kiat-kiatnya seperti ini atau itu. Intinya masing-masing sadar tentang keberadaannya, saling menghargai, saling menghormati. Karena di atas segala-galanya adalah menghargai dan menghormati. Kayaknya kalau itu sudah terjalin, saya rasa tidak ada masalah," paparnya.
Tak lupa Didi berpesan, jika ingin menjadi aktor ataupun aktris yang kunci utamanya adalah mencintai dunia yang dikerjakannya.
"Kalau pesan saya belajar, mencintai dan melakukan kegiatan tersebut. Karena kalau sudah mencintai, saya kira sudah mencakup semuanya," tukasnya
Seperti halnya Didi Widiatmoko atau lebih dikenal dengan nama Didi Petet. Kecintaannya terhadap dunia akting memang tidak dapat diragukan lagi. Pasalnya, selama 30 tahun terjun di dunia ini, dirinya tidak pernah mengenal rasa letih ataupun jenuh.
"Tidak ada rasa bosan. Kalau cinta kayaknya segalannya akan saya berikan dan tidak ada akhirnya," ujar pria kelahiran Surabaya ini.
Aktor serba bisa ini mengaku, mulai merasakan keahliannya sejak berumur 15 tahun. Hingga akhirnya, setelah lulus dari tingkat sekolah menengah atas (SMA) dirinya langsung kuliah di Institut Kesenian Jakarta jurusan teater.
"Orang yang paling berjasa dalam hidup saya adalah almarhum Harry Roesli. Karena dia menunjukkan jalan tentang bagaimana harus sekolah akting," imbuhnya.
Didi menjelaskan, kekagumannya terhadap dunia akting, karena dirinya senang berada di atas panggung dan memerankan berbagai macam tokoh. Bahkan dirinya menganggap, semua pengalamannya merupakan anugerah terindah yang pernah didapatnya.
"Semua pengalaman saya sangat mengesankan. Sehingga, saya tidak bisa pecah satu per satu. Karena itu adalah dunia saya, jadi saya mau bermain bagaimanapun juga tetap menyenangkan," kata dosen IKJ ini.
Sosok Didi, mulai dikenal masyarakat Indonesia sejak sukses membintangi tokoh Emon dalam film remaja Catatan Si Boy. Tidak tanggung-tanggung, sangking larisnya film besutan Nasri Cheppy ini dibuat hingga lima sekuel.
Walaupun sudah terkenal, sosok Didi tetap terlihat cool dan santai. Didi bertekad, dirinya akan menjaga dan konsisten di jalur akting yang menjadi hobi dan sumber penghasilannya ini.
"Karena saya cinta dan cinta. Karena tanpa itu saya tidak bisa dan saya harus menjaganya," tutur peraih Piala Citra pada FFI 1998 ini.
Kesibukan Didi dalam dunia acting, tidak menganggu keharmonisan keluarga. Didi menjelaskan, sesibuk apapun pekerjaannya, dirinya pasti meluangkan waktu bersama keluarga.
"Ya di bagi saja, bisa kok dibagi. Masih bisa, bahkan hamper setiap hari ketemu tidak ada masalah," Tukasnya.
Didi mengakui, kesibukannya di dunia akting tidak dipermasalahkan keluarga. Bahkan, ketekunannya di dunia akting di akui oleh kedua orang tuanya.
"Sangat mendukung mulai dari orangtua, isteri, anak, dan banyak lagi yang mendukung. Dan mereka mengerti, saya mencintai pekerjaan ini," tandasnya.
Didi pun berbagi ilmu bagaimana mempertahankan keharmonisan keluarga. "Saya mengalir saja dan tidak mengharuskan kiat-kiatnya seperti ini atau itu. Intinya masing-masing sadar tentang keberadaannya, saling menghargai, saling menghormati. Karena di atas segala-galanya adalah menghargai dan menghormati. Kayaknya kalau itu sudah terjalin, saya rasa tidak ada masalah," paparnya.
Tak lupa Didi berpesan, jika ingin menjadi aktor ataupun aktris yang kunci utamanya adalah mencintai dunia yang dikerjakannya.
"Kalau pesan saya belajar, mencintai dan melakukan kegiatan tersebut. Karena kalau sudah mencintai, saya kira sudah mencakup semuanya," tukasnya
0 komentar:
Posting Komentar